Senin, 12 April 2010

UAN SMP 2003 PPKN & Kunci



Pilihlah salah satu jawaban yang menurut Anda paling benar!

1. Contoh perilaku berbuat kebajikan dalam lingkungan kehidupan masyarakat adalah ….
a. menolong seseorang karena orang tersebut pernah menolong kita
b. melarang seseorang untuk melakukan perbuatan yang tercela
c. berbuat baik kepada sesama untuk mendapatkan pujian
d. aktif dalam kegiatan masyarakat yang menguntungkan kita

2. Contoh sikap mencintai kebersihan di lingkungan masyarakat adalah sebagai berikut, kecuali :
a. menjaga kebersihan dan keasrian taman rekreasi
b. menjaga keamanan dan ketertiban di kampung
c. menjaga penghijauan tanaman
d. membayar pajak tepat pada waktunya

3. Norma yang mengatur masalah ketaatan dan kepatuhan bangsa Indonesia dalam beribadah adalah ….
a. Pancasila
b. Pembukaan UUD ’45
c. pasal 29 ayat 1 dan 2 UUD ’45
d. GBHN

4. Cara mensyukuri nikmat karunia Tuhan atas kemerdekaan negara RI adalah ….
a. mengisinya dengan pembangunan di segala bidang
b. memanfaatkan segala kekayaan alam yang ada
c. memanfaatkan teknologi tepat guna dalam pengolahannya
d. menjaga dan mewaspadai kehadiran kembali kaum penjajah

5. Cara pelajar mensyukuri nikmat dan rahmat Tuhan atas kemerdekaan RI dapat dilakukan dengan cara ….
a. bersikap hormat dan patuh terhadap guru dan orang tua
b. belajar dengan rajin sebagai partisipasi aktif dalam pembangunan
c. mengenang jasa para pahlawan kemerdekaan yang telah gugur
d. selalu mengikuti upacara hari besar nasional dengan tertib

6. Sistem perekonomian yang dapat menciptakan rasa adil sesuai dengan GBHN adalah praktek kegiatan ….
a. perusahaan negara
b. yayasan
c. perbankan
d. koperasi

7. Akibat yang dapat ditimbulkan dari perpecahan antarumat beragama dalam kehidupan bermasyarakat adalah ….
a. terbentuknya kelompok fanatik terhadap ajaran agama
b. terjadinya disintegrasi antarsuku dalam masyarakat dan negara
c. timbulnya motivasi untuk membina dan mengembangkan keimanan
d. tergeraknya hati setiap pemeluk agama untuk membela agamanya
8. Di bawah ini yang merupakan contoh perilaku tenggang rasa dalam masyarakat, berbangsa, dan bernegara adalah ….
a. mau bergaul dan membantu orang lain tanpa melihat agamanya
b. memberi penerangan/lampu di depan halamannya bagi masyarakat
c. memangkas atau memotong pohon yang ada di perbatasan/pagar tetangga
d. mengucapkan selamat atas prestasi yang dicapai oleh seseorang

9. Salahs atu ciri orang yang bertakwa terhadap Tuhan Yang Maha Esa adalah ….
a. tidak pernah berbuat kesalahan dalam hidupnya
b. mentaati perintah dan meninggalkan larangan Tuhan
c. taat beribadah dan selalu melaksanakan tugas-kewajibannya
d. membatasi diri dalam bergaul dengan sesama manusia

10. Jaminan bagi warga negara Indonesia untuk memeluk agama dan beribadat menurut agama dan kepercayaannya masing-masing diatur dalam UUD 1945 pada ….
a. pasal 28 ayat 1
b. pasal 28 ayat 2
c. pasal 29 ayat 1
d. pasal 29 ayat 2

11. Berikut ini merupakan contoh-contoh sikap menghormati orang lain yang sedang melaksanakan ibadah agamanya, kecuali ….
a. mengikuti jalur lalulintas tertentu agar tidak mengganggu
b. tidak membikin keributan di sekitar pelaksanaan ibadah
c. tidak berbincang-bincang bila ada orang melaksanakan ibadah
d. selalu memperhatikan tata cara beribadah dari berbagai agama

12. Kerjasama antarumat beragama seharusnya dilakukan dalam hal-hal berikut, kecuali….
a. hal-hal yang menyangkut akidah agama
b. menangani masalah kenakalan remaja
c. memperingati hari besar nasional
d. membantu korban bencana alam

13. Pentingnya kerjasama antarumat beragama di Indonesia untuk ….
a. meningkatkan kualitas keimanan seseorang
b. menciptakan satu kesatuan ajaran agama
c. menjalin silaturahmi antarumat beragama
d. memperkokoh persatuan dan kesatuan

14. Contoh perilaku yang menghormati hak-hak orang lain dalam kehidupan masyarakat adalah ….
a. menghargai pendapat orang banyak yang benar
b. minta izin ketika meminjam barang orang lain
c. membiarkan orang lain yang sedang marah-marah
d. memberi kesempatan orang lain berbicara keras




15. Sebagai perwujudan politik luar negeri yang bebas aktif, bangsa Indonesia menjalin berbagai kerjasama dengan bangsa lain, adapun manfaatnya adalah ….
a. mendapatkan simpati dunia luar
b. mempercepat tercapainya kemakmuran bersama
c. dapat mengembangkan pengaruh di luar negeri
d. meningkatkan perekonomian dunia

16. Kemerdekaan menyampaikan pendapat diatur dalam UUD 1945, yaitu ….
a. pasal 26
b. pasal 27
c. pasal 28
d. pasal 30

17. Contoh perilaku saling menghormati dalam kehidupan bermasyarakat adalah ….
a. menjawab semua pertanyaan yang diajukan
b. memberikan pertolongan kepada yang membutuhkan
c. menuruti nasihat semua orang yang lebih tua
d. menjalankan semua tugas yang diperintahkan

18. Contoh perbuatan yang bermanfaat bagi diri dan keluarga adalah ….
a. melakukan sesuatu sesuai dengan perasaannya
b. menempatkan orang lain sesuai kemauannya
c. membantu pekerjaan orang tua sesuai kemampuan
d. melaksanakan seluruh perintah orang tua

19. Pentingnya seseorang mempunyai kesadaran bermasyarakat adalah ….
a. mengurangi timbulnya perbedaan-perbedaan
b. menciptakan suasana kehidupan yang harmonis
c. menumbuhkan semangat dan budaya kerja
d. membatasi pelaksanaan hak dan kewajiban

20. Perilaku warga yang belum memiliki kesadaran hukum adalah ….
a. mengkritik pejabat negara melalui media massa
b. memanfaatkan lahan kosong negara untuk Posyandu
c. seizin yang berwajib melakukan aksi unjuk rasa
d. menyelesaikan berbagai permasalahan dengan uang

21. Setiap warga negara Indonesia memiliki hak yang sama di bidang hukum dan pemerintahan. Hal ini diatur dalam UUD’45 pada ….
a. pasal 26 ayat 1
b. pasal 27 ayat 1
c. pasal 27 ayat 2
d. pasal 28 ayat 1

22. Contoh perilaku siswa yang memiliki kepedulian terhadap kebersihan lingkungan sekolah adalah ….
a. memperhatikan tata tertib sekolah
b. membuang sampah pada tempatnya
c. membersihkan sekolah bila disuruh guru
d. melarang teman membuang abu rokok di pot
23. Kita harus mengutamakan kewajiban dari pada menuntut hak, sebab ….
a. hal itu merupakan bentuk kesadaran bermasyarakat dan bernegara
b. hal itu merupakan pola keseimbangan pelaksanaan hak dan kewajiban
c. agama dan ketentuan hukum menyuruh manusia mengutamakan kewajiban
d. manusia tidak hidup sendiri jadi harus merasakan penderitaan orang lain

24. Makna kepedulian terhadap hak dan kewajiban sebagai warga negara Indonesia adalah selalu berupaya mengutamakan ….
a. hak daripada kewajiban
b. kewajiban daripada hak
c. hak dan kewajiban sekaligus
d. kewajiban tanpa hak

25. Contoh sikap siswa yang cinta persatuan dan kesatuan yaitu ….
a. memperhatikan nama baik keluarga
b. tidak mencemarkan profesi guru
c. mempertahankan nama baik sekolah
d. membela lembaga pendidikan beserta jajarannya

26. Menggalang persatuan dan kesatuan dalam masyarakat berguna untuk ….
a. menciptakan keserasian, dan keselarasan hidup
b. meringankan beban hidup sehari-hari masyarakat
c. terbinanya organisasi sosial masyarakat yang kuat
d. meningkatkan kemampuan dan kesejahteraan masyarakat

27. Setiap warga negara Indonesia wajib mencintai tanah airnya. Salah satu perwujudan rasa cinta tanah air tersebut adalah ….
a. menuntut ilmu setinggi-tingginya
b. memanfaatkan kekayaan alam sebaik-baiknya
c. berusaha menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi
d. menyerap budaya asing untuk memperkaya budaya bangsa

28. Wujud tanggung jawab sosial dalam kehidupan bermasyarakat adalah ….
a. kekerabatan
b. kekeluargaan
c. gotong royong
d. kesetiakawanan

29. Musyawarah untuk mufakat merupakan sesuatu yang membudaya di kalangan masyarakat kita dan memberikan manfaat yang besar dalam kehidupan bersama dalam hal ….
a. menyelesaikan masalah
b. meningkatkan rasa kekeluargaan
c. mencukupi kebutuhan hidup
d. mengatasi rasa saling curiga

30. Manfaat diadakan pembinaan dan pelestarian budaya daerah dan nasional agar ….
a. tidak tercemar dengan masuknya budaya asing
b. tetap ada dan lebih baik dari budaya asing
c. tidak kehilangan jati diri dan kepribadian bangsa
d. tetap asli walaupun zaman terus berkembang


Kunci PPKN 03

1. Jawaban : B

2. Jawaban : D

3. Jawaban : C

4. Jawaban : A

5. Jawaban : B

6. Jawaban : D

7. Jawaban : B

8. Jawaban : A

9. Jawaban : B

10. Jawaban : D

11. Jawaban : A

12. Jawaban : A

13. Jawaban : D

14. Jawaban : B

15. Jawaban : B

16. Jawaban : C

17. Jawaban : A

18. Jawaban : C

19. Jawaban : B

20. Jawaban : D

21 Jawaban : B

22. Jawaban : B

23. Jawaban : A

24. Jawaban : B

25. Jawaban : C

26. Jawaban : A

27. Jawaban : B

28. Jawaban : D

29. Jawaban : A

30. Jawaban : C

2 Comments:

meilida nazogi mengatakan...

gak nemu hasil :(

Unknown mengatakan...

Nyari apa y?
biza saya bantu?

Theme For Nokia S60 3rd

Comments